Saturday, December 22, 2012

Pulang - Leila S. Chudori


Rumah adalah tempat kita bisa pulang.

Kira-kira itulah yang diucapkan Dimas Suryo ketika mengingat apa itu yang dinamakan rumah. Dimas ingin pulang, ingin kembali ke rumah, tapi oleh kekejaman pemerintah ia tidak bisa menginjakkan kakinya di tanah kelahirannya.

Membaca Pulang merupakan angin segar beberapa minggu ini. Setelah beberapa minggu ini mata berkutat pada buku terjemahan, buku ini mengingatkan bahwa masih ada sastrawan Indonesia yang patut diapresiasi. Anak emas sastra Indonesia, Leila S. Chudori, berhasil menyelesaikan Pulang setelah enam tahun lamanya.

Dengan berbagai riset tentang peristiwa G30S (yang diujungnya ditambahkan PKI), gerakan Mei 1968 di Paris, dan peristiwa Mei 1998, Leila menulis novel ini berdasarkan fakta-fakta yang ada. Sebuah fiksi tentang kenyataan keluarga korban dari ketika peristiwa berdarah tersebut (ah, gerakan Mei 1968 di Paris mungkin tidak tepat disebut peristiwa berdarah).

Kepustakaan Gramedia Populer, Batu Api, Layar Kita, dan Jurusan Jurnalistik Unpad pun mengadakan diskusi dan launching buku ini pada tanggal 18 Desember 2012 kemarin. Kebetulan saya yang sengaja menghabiskan buku ini sebelum tanggal tersebut pun datang. Dan nyatanya, mungkin dari 30-40 orang yang hadir, saya hanyalah salah satu atau salah dua dari mereka yang membacanya.

Pembicara Seno Gumira Ajidarma dan Leila S. Chudori. Beberapa yang datang mungkin malah untuk melihat Seno, bukan untuk Pulang bersama Leila. Lalu sesi tanya-jawab yang absurd berlangsung. Saya harus bersabar mendengar beberapa pertanyaan, misalnya, mengapa Leila mengambil setting G30S, apa alasan Leila menerbitkan buku dengan tema itu pada saat ini, apakah membuat fiksi dari sebuah fakta tidak malah mengubah anggapan pembaca, apa tanggapan Seno tentang karyanya yang dianggap pragiat (astaga!), dan mengapa-apa yang lain. Dua kali Seno menjawab dengan pertanyaan balik pada penanya, "Saya malah ingin bertanya, bagaimana pemikiranmu sampai kamu bisa menanyakan pertanyaan seperti itu", dan "Saya malah mau bertanya tentang pertanyaanmu karena saya tidak mengerti apa yang kamu tanyakan". Sesi tanya-jawab itu sungguh absurd!

Pulang, kisah perjalanan hidup Dimas Suryo yang dianggap sebagai bagian dari sayap kiri. Padahal Dimas tidak memilih ikut bersama yang kiri atau yang kanan. Hanya karena ia berkecimpung dan hidup bersama kaum gerakan kiri, ia dianggap bagian dari mereka.

Dalam novel ini saya menemukan beberapa kesamaan tentang tokoh Dimas Suryo, Hananto Prawiro, dan Sagara Alam. Mereka diceritakan memiliki wajah yang rupawan dan bentuk tubuh yang bagus. Karisma yang mereka miliki pun sama, sama-sama mampu memikat kaum hawa dan entah sudah berapa perempuan yang naik ranjang bersama mereka. Kesan jantan menguar dari tubuh mereka. Berbeda dengan sosok Tjai, Risjaf, Nara, dan Bimo yang tidak terlalu populer karena mereka digambarkan sebagai sosok yang tidak jantan seperti penggambaran Dimas, Hananto, dan Alam--meskipun wajah Nara dan Bimo termasuk rupawan.

Entah mungkin kebetulan atau tidak, perbedaan penggambaran tokoh-tokoh laki-laki tersebut menjadikan perbedaan peran pula dalam novel ini. Dimas, Hananto, dan Alam menjadi tokoh sentral dan Tjai, Risjaf, Nara, serta Bimo menjadi tokoh pendamping.

Begitu pula tokoh sentral perempuan, Vivienne Deveraux, Lintang Utara, dan Surti Anandari. Para perempuan itu digambarakan memiliki wajah yang cantik dan tubuh yang menarik. Memiliki mata dan bibir yang memikat para pria.

Lintang merupakan anak dari pasangan Dimas dan Vivienne. Hidup Dimas ditarik dari dua sisi berseberangan, Paris (Vivienne) dan Indonesia (Surti). Pun begitu dengan Lintang, ditarik dari dua sisi berseberangan, Paris (Nara) dan Indonesia (Alam). Dimas dan Lintang sama-sama pula merasakan Indonesia adalah tempat pulang.

Menurut saya, Dimas Suryo ingin pulang bukan karena ia rindu pada tanah kelahirannya itu melainkan karena sosok Surti yang tidak bisa lepas dari bayangannya. Sosok Surti ditandai dengan setoples cengkih dan setoples kunyit yang selalu diletakkan Dimas di rumahnya. Dan meskipun di akhir cerita tidak dilanjutkan apa yang dipilih oleh Lintang, saya bisa menyimpulkan bahwa Lintang lebih memilih Indonesia dan Alam. Karena kesamaan-kesamaan yang terdapat pada sosok Dimas dan Lintang.

Dimas pulang, dia berpulang. Dalam tanah merah di Karet ia berpulang setelah rezim Orde Baru runtuh. Dimas berpulang dan Lintang memilih pulang.

Ah, ketika sesi tanda tangan, Leila dengan wajah gembira berkata bahwa pasti saya sudah membaca bukunya. Dengan gembira pula saya menjawab 'ya'. Lalu ia bertanya nama saya dan memberikan tanda tangannya pada dua buku Pulang yang saya miliki. Saya mendapat satu buku karena bisa menjawab pertanyaan Seno. Buku yang lama saya jual dengan setengah harga pada Chagie untuk menggenapi perkataanya bahwa ia akan mendapat Pulang dari saya. Ya, dariku Pulang untukmu :D

1 comment:

  1. Baca resensiku ya ....http://www.novenrique.blogspot.com/2013/03/pulang-lebay-dan-too-much-drama.html

    ReplyDelete